Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

TEST KOMPETENSI DASAR : MUTASI

Petunjuk : 1. Catatlah soal pada lembar folio yang ada siapkan.
2. Pilihlah jawaban yang paling tepat, dengan memberikan uraian penjelasan
dari jawaban tersebut.
3. Kumpulkan sesuai dengan waktu yang ditetapkan.


1. Pernyataan di bawah ini yang dikenal sebagai otopoliploid adalah ....
a. dua gamet diploid dari species sama melebur, terbentuk zigot yang jumlah kromosomnya bertambah banyak
b. peristiwa gagal berpisah menyebabkan terbentuk keturunan memiliki kelipatan kromosom tetuanya
c. dua gamet diploid dari jenis berbeda yang dekat kekerabatannya melebur, terbentuk zigot yang jumlah kromosomnya bertambah banyak
d. gen bertukar dari satu kromosom ke kromosom lain yang bukan homolognya
e. gen bertukar dari kromosom ke kromosom lain yang homolog

2. Susunan kromosom Drosophila melanogaster adalah 3AAXXY terjadi karena mutasi.
Mutasi kromosom yang terjadi disebut ....
a. aneuploid
b. triploid
c. monosomi
d. trisomi
e. nulisomi

3. Pernyataan yang benar tentang mutasi gen?
a. Mutasi gen adalah perubahan yang terjadi pada susunan basa nitrogen molekul RNA
b. Mutasi gen merupakan sumber penting untuk menghasilkan variasi genetik baru
c. Perubahan kodon pada RNA gen, yang dapat menyebabkan perubahan pada jenis kelamin
d. Mutasi gen selalu dapat terdeteksi karena bersifat resesif
e. Mutasi yang terjadi pada suatu gen selalu menjurus ke satu arah

4. Perhatikan gambar!


Peristiwa perubahan kromosom yang terjadi adalah ....
a. Katenasi
b. Duplikasi
c. Inversi
d. Delesi
e. Translokasi

5. Biji semangka yang direndam dalam kolkisin mengalami perubahan jumlah kromosom yang berlipat ganda disebut ....
a. poliploidi
b. tetraploidi
c. monoploidi
d. otopoliploidi
e. aneupoliploidi
6. Di bawah ini adalah beberapa ciri dari penderita Sindrom Turner:
(1) jumlah kromosom 45
(2) tinggi badan cenderung pendek
(3) alat kelamin terlambat perkembangannya
(4) bentuk kaki X
(5) kedua puting susu mengarah keluar
(6) disisi leher tumbuh embelan daging

Orang yang sesuai dengan ciri-ciri tersebut mengalami mutasi ....
a. nulisomik
b. trisomik
c. tetrasomik
d. monosomik
e. aneusomik

7. Rantai DNA dengan urutan:

AGT TCG ACT TTG
menjadi
TCA AGC TGA AAC

Dari bagan di atas,Basa Nitrogen nomer 2 dan 5 mengalami mutasi...

a.transisi dan transversi d.delesi dan transisi
b.Transversi dan transisi e.transisi dan insersi
c.tranversi dan duplikasi.

8. Perhatikan beberapa hasil mutasi berikut ini !
( 1 ) Poliploidi pada semangka.
( 2 ) Gagal berpisah pada saat pembentukan ovum manusia.
( 3 ) Trisomi kromosom 21 manusia.
( 4 ) Mutan Penicilium penghasi anti biotik.
Hasil mutasi yang menguntungkan manusia adalah ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 1 dan 4
d. 2 dan 3
e. 2 dan 4

9. Perhatikan diagram susunan basa berikut !

AAA ATG CTT CTC CAA — DNA asal
AAA ATG CTC CTT CAA — DNA mutasi

Mutasi di atas termasuk...
a. Katenasi
b. Duplikasi
c. Inversi
d. Delesi
e. Translokasi

10. Berikut ini susunan basa nitrogen pada mRNA

ATG GGS UAG GGT AUG — mRNA asal
ATG GSU AGG AUG — mRNA mutasi

Mutasi di atas termasuk...
a. Katenasi
a. Translokasi
b. Duplikasi
c. Inversi
d. Delesi

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar